Dewasa ini banyak sekali anak-anak muda indonesia yang mengalami masalah kegalauan mulai dari stadium biasa saja hingga kronis, salah satu cara untuk mengeluarkan kegalauan itu adalah dengan lagu! Yap lagu. Kenapa lagu? soalnya lagu itu bagaikan cerita hidup kita yang digambarkan orang lain haha
Nih gue kasih beberapa lagu galau yang jarang orang punya tapi tetep gak ngilangin makna galaunya
Asia:
1. Melissa Polinar - Try (Philippine)
Pada gak tau lagu ini ya? ya emang Melissa Polinar terkenal hanya dibagian beberapa pecinta musik karena jendre musiknya dia yang agak berbeda yaitu Folk Jazz, tapi gue jamin sehabis lo denger lagu ini lo bakalan jatuh cinta
2. Shinee - Please Don't Go (Korea)
Tau shinee kan? iya boybang asal korea itu. Mungkin buat kalian mengenal Shinee yang lagunya nge-beat kayak Dream Girl, Why So Serious? atau sampe Ring Ding Dong. Tapi jangan salah Shinee juga punya lagu mellow yang galau abis, ini adalah salah satunya. Emang lagunya yang nyanyi cuma Jonghyun sama Onew tapi karena itulah lagunya bisa enak abis (gue bukan bilang suaranya Key, Taemin sama Minho gak enak lho ya tapi emang suaranya Jonghyun sama Onew itu yang cocok dibuat ngegalau).
3. Super Junior M - Blue Tomorrow (China)
Menurut gue, ini adalah lagu mellow galau terbaik dari Super Junior M. Lihat aja sedikit liriknya nih -> Tanpamu cinta mulai hilang, kesepian akan menemani hari-hari #eaa
4. Dewiq - Lebih Darimu (Indonesia)
Dewiq itu siapa yu? Ituloh Dewiq yang pencipta lagu, masa pada gak tau? Iya disini Dewiq nyanyi, lagunya galau parah. Kalau gak salah lagu ini ditulis terus dinyanyiin waktu dia cerai sama Pay. Coba di download, ini recommended banget buat di download.
5. Element Cinta - Rahasia Hati (Indonesia)
Lagu ini lama banget, tapi pesona kegalauannya gak pernah hilang XD
Tidak ada komentar:
Posting Komentar